DAERAHOLAHRAGA

Bupati Luwu Lepas 1.500 Peserta Belopa Run 2025

×

Bupati Luwu Lepas 1.500 Peserta Belopa Run 2025

Sebarkan artikel ini

LUWU — Sebanyak 1.500 pelari dari berbagai kalangan memadati Lapangan Andi Djemma Belopa pada Minggu pagi (09/11/2025) untuk mengikuti Belopa Run 2025.

Ajang lari tahunan yang digelar oleh Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Luwu ini resmi dilepas oleh Bupati Luwu, Patahudding.

Sejak subuh, ratusan peserta telah berdatangan, menciptakan suasana meriah di pusat kota Belopa. Energi dan antusiasme peserta makin terasa ketika Bupati Patahudding mengibaskan bendera start sebagai tanda dimulainya perlombaan.

Dalam sambutannya, Bupati Luwu menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan Belopa Run sebagai ruang positif untuk menumbuhkan budaya olahraga di masyarakat, sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

“Selain menjaga kebugaran, kegiatan seperti ini mampu menggerakkan perekonomian, terutama bagi pelaku UMKM di Kota Belopa,” ujar Patahudding.

Ia berharap Belopa Run dapat terus digelar secara rutin dan berkembang menjadi agenda sport tourism berskala besar.

Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Luwu, Kasmuddin, menambahkan bahwa Belopa Run tidak hanya fokus pada peningkatan minat masyarakat untuk berolahraga, tetapi juga diarahkan untuk melahirkan bibit atlet lari berprestasi.

“Kegiatan ini diharapkan dapat membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya olahraga, mempererat hubungan sosial antar peserta dan penyelenggara, serta sekaligus mempromosikan potensi daerah,” jelas Kasmuddin.

Belopa Run 2025 menghadirkan tiga kategori lomba, yaitu Kategori Umum 10K diikuti 400 peserta, Kategori Umum 5K sebanyak 700 peserta, dan Kategori Pelajar 5K yang melibatkan 400 pelajar dari berbagai sekolah.

Dengan antusiasme peserta yang terus meningkat setiap tahun, Pemerintah Kabupaten Luwu optimistis bahwa Belopa Run akan menjadi salah satu ikon kegiatan olahraga yang mampu mendorangkan sport tourism, menggerakkan perekonomian, dan memperkuat citra Kabupaten Luwu sebagai daerah yang sehat, dinamis, dan penuh potensi.