DAERAH

Hadiri Rakor Forum Pimpinan Daerah Sukseskan Pemilu 2024, Ini Kata Ketua Bawaslu Lutra

×

Hadiri Rakor Forum Pimpinan Daerah Sukseskan Pemilu 2024, Ini Kata Ketua Bawaslu Lutra

Sebarkan artikel ini
Ketua Bawaslu Luwu Utara saat menghadiri acara Forkopimda di Hotel Claro. (Foto:Hms)

MASAMBA – Ketua Bawaslu kabupaten Luwu Utara, Muhajirin S.S.,M.H hadiri Rapat Koordinasi Forum Pimpinan Daerah dalam rangka menyukseskan penyelenggaraan Pemilu dan Pilkada tahun 2024 yang luber dan jurdil.

Kegiatan yang dibuka oleh PJ Gubernur Sulsel itu dihadiri oleh Forkopimda, Forkopimcam, Kepolisian, KPU dan Bawaslu Kabupaten/Kota Se-Sulsel, di Hotel Claro Makassar, Rabu 11 Oktober 2023.

Ketua Bawaslu Luwu Utara, Muhajirin menyampaikan apresiasi atas kegiatan ini sehingga kita dapat meningkatkan peran masing-masing baik itu dari sisi penyelenggara Pemilu, Pemerintah Daerah maupun stakeholder terkait.

Baca Juga:  Mengandung Unsur Kampanye, Bawaslu Palopo Bakal Tertibkan Baliho Caleg

‘Menyukseskan pesta demokrasi lima tahun sekali ini bukan hanya tugas dari penyelenggara Pemilu, tentu perlu sokongan dan dukungan dari pelbagai pihak,’ ungkapnya.

Lebih lanjut, Muhajirin mengatakan peran Pemerintah Daerah, Kepolisian, TNI serta seluruh komponen masyarakat itu mutlak dibutuhkan dalam menciptakan pemilu yang sejuk, aman, luber dan jurdil.

‘Kami berharap kedepan kita mampu memperkokoh sinergitas dalam meningkatkan fungsi dan peran kita masing-masing dalam mengawal Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024,’ tandasnya. (*)