LUWU – Bertempat di Wisata Kuliner Desa Wara Kecamatan Kamanre Kabupaten Luwu, Bupati Luwu, Dr. Drs. H. Basmin Mattayang, MPd melakukan Launching buku biografinya, Senin (14/8/2023) malam.
Launching buku biografi Bupati Luwu dengan sampul berwarna putih berjudul “Dr. Drs. H. Basmin Mattayang Andi Sennu, MPd, Pemimpin Visioner, Pendobrak Perubahan Pembawa Kesejukan” di hadiri unsur forkopimda, para kepala OPD dan sejumlah wartawan dari media massa dan elektronik.
Bachtiar Adnan Kusuma sang penulis buku biografi Bupati Luwu merupakan salah seorang tokoh literasi yang saat ini menjadi Ketua Umum Forum Nasional Penghargaan tertinggi Nugrah Jadadharma Pustaloka Perputakaan Nasional RI.
Dirinya menguraikan bahwa ada tiga bagian penting dalam buku biografi Bupati Luwu yang ditulisnya.
“Rangkuman isi buku ini ada 3 bagian. Pertama, bagaimana peran kiprah bapak bupati, mulai dari pra sebelum lahir mengenai kehidupan orang tuanya, kakek neneknya, kemudian beliau lahir, sekolah hingga menjadi guru dan kepala sekolah serta menjadi salah seorang pejabat di Kanwil Pendidikan dan Kebudayaan provinsi Sulawesi Selatan,” jelas Bachtiar
Bagian kedua isi buku mengisahkan tentang bagaimana peran dan keterlibatan bupati meletakkan artefak sejarah asal mula berdirinya Kabupaten Luwu.
“Termasuk beliau salah satu bupati yang mengadakan sarana dan prasarana perkantoran, sehingga menurut perspektif saya sebagai tokoh literasi bahwa pak Basmin ini adalah arsitek pembangunan Kabupaten Luwu,” lanjutnya
Dan bagian ketiga dari isi buku dituliskan bagaimana perspektif masyarakat tentang eksistensi keberadaan kepemimpinan Basmin Mattayang selaku bupati dua periode.
“Jadi tiga bagian ini dikemas sebagai bagian personifikasi wajah bupati. Jadi jika ingin mengetahui wajah sesungguhnya dari sosok pak Basmin maka bacalah buku ini,” tutup Bachtiar
Sementara itu, Bupati Luwu, H Basmin Mattayang mengungkapkan rasa bahagianya atas diluncurkannya buku biografi yang berisi tentang perjalanan hidupnya dikemas dalam 154 halaman.
“Tentunya ini suatu kesyukuran kepada Allah SWT, momen menyambut peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 78 kita launching buku biografi ini,” ungkap H Basmin Mattayang
Menurutnya, tidak ada sejarah yang abadi jika tidak dituliskan. Launching Buku biografi bupati dianggap sebagai salah satu bentuk edukasi kepada generasi selanjutnya untuk selalu merekam jejak langkah-langkah positif yang telah dilakukan.
“Ini buku saya yang kedua yang ditulis oleh adinda Bachtiar selaku mitra, adik serta teman diskusi untuk membuat narasi-narasi baru dalam berbagai aspek kehidupan sosial kemasyarakatan,” jelasnya
Dipilihnya Bachtiar Adnan sebagai penulis buku biografinya karena alasan Bachtiar dianggap sosok penulis yang paham tentang alur pikirannya.
“Saya cuma memberikan point-pointnya saja, dia sudah mampu terjemahkan dalam sebuah narasi,” puji Basmin
Dirinya berharap, buku biografi ini sebagai tambahan literasi untuk membangun minat baca para generasi sekarang dan seterusnya, menambah pengetahuan terkait jejak-jejak kepemimpinan Bupati Luwu.
“Nantinya buku ini kita akan bagikan ke perpustakaan sekolah secara gratis sebagai tambahan literasi bagi generasi muda,” ujarnya.
Launching buku biografi Bupati Luwu ditutup usai H Basmin Mattayang menanda tangani dan membagikan buku tersebut kepada Kejari Luwu, Dandim 1403/Palopo, Kapolres Luwu, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, dan Sekda Luwu. (*)