TNI-POLRI

Mutasi Polda Sulsel, IPTU Syahrir Jabat Kasatreskrim Polres Palopo

×

Mutasi Polda Sulsel, IPTU Syahrir Jabat Kasatreskrim Polres Palopo

Sebarkan artikel ini

PALOPO – Mutasi kembali terjadi di lingkup Polres Palopo, Tak hanya posisi Kapolres, kali ini giliran AKP Saiyed Ahmad Aidit yang harus mengakhiri masa tugasnya sebagai Kasat Reskrim Polres Palopo.

Dalam mutasi kali ini, AKP Saiyed Ahmad Aidit dipromosikan menjabat sebagai Panit 1 Unit 1 Subdit 1 Ditreskrimum Polda Sulsel.

Sementara, posisi Kasat Reskrim Polres Palopo kini diisi oleh IPTU Syahrir, yang sebelumnya menjabat sebagai PS Kanitreskrim Polsek Bontoala Polrestabes Makassar.

Perubahan jabatan ini resmi tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Sulsel nomor STR/178/III/KEP./2025 yang ditandatangani oleh AS SDM Polda Sulsel, Kombes Pol Aris Haryanto. (*)

Baca Juga:  Polisi Diminta Jangan Tebang Pilih Soal Penindakan Aktivitas Tambang di Luwu