HUKRIM

Terduga Pelaku Pencurian Warung Bunda Joko Depan Polres Palopo Belum Tertangkap

×

Terduga Pelaku Pencurian Warung Bunda Joko Depan Polres Palopo Belum Tertangkap

Sebarkan artikel ini
Situasi warung bunda joko pasca dibobol maling diJalan Opu Tosapaile, Boting, Wara, Kota Palopo Sulawesi Selatan,Rabu 25 Agustus 2023. Foto: Ist

PALOPO — Suasan keamanan yang nyaman dan Ketertiban dalam lingkungan masyarakat menjadi salah satu faktor penentu, berkembangnya suatu usaha baik skala kecil terlebih lagi skala besar.

Sayangnya, salah satu pelaku usaha skala kecil belum benar-benar dirasakan suasana yang aman dan nyaman itu, terbukti pada Rabu 25 Agustus 2023, warung Bunda Joko yang berda tepat depan kantor Polres palopo dibobol maling.

Bahkan hingga berita ini ditayangkan, terduga pelaku pencurian di warung Bunda Joko, Jalan Opu Tosapaile, Boting, Wara, Kota Palopo Sulawesi Selatan, tepatnya depan Kantor Polres Palopo belum juga tertangkap.

Baca Juga:  Kejaksaan Negeri Luwu Timur Tetapkan Tersangka Korupsi Dana BKK 2022 Pada PJU

” Iye, pelakunya belum tertangkap sampai sekarang, Alhamdulillah laporan saya sudah diterima, bahkan laporan sudah ada laporan polisinya,” kata Bunda Joko sapaan akrab Munira R pemilik warung. Kamis 31 Agustus 2023.

” Uang ada tempat dia sikat, sama barang barang jualan, seperti rokok dalam etalase dia sikat juga. Semoga pelakunya segera tertangkap, dan kita tau pelakunya, siapa orangnya,” sambungnya.

Meski demikian, Bunda Joko berusaha untuk kembali bangkit dari musibah yang dialaminya, berjuang agar usaha yang dirintisnya itu tetap berjalan.

Baca Juga:  Empat Pelaku Penganiayaan Terhadap Remaja To'Balo Ditangkap Polisi 

Belajar dari peristiwa tersebut, sekalipun lokasi usaha berada tepat depan kantor polisi, akan tetapi tidak ada jaminan, tidak dikebobolan maling, dan tentunya ini menjadi ujian bagi aparat kepolisian dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat.